CP Muatan Keterampilan Barista Fase D


Keterampilan Barista merupakan keterampilan yang berisi kompetensi yang berkaitan dengan peracikan dan penyajian minuman berbahan dasar kopi.

Peserta didik yang mempelajari keterampilan barista diarahkan untuk berprofesi sebagai barista yang memiliki keahlian meracik dan menyajikan minuman berbahan dasar kopi. Sebagai sebuah profesi, barista mempunyai tuntutan kompetensi yang berupa seperangkat pengetahuan, keterampilan dan sikap (perilaku) yang harus dimiliki, dihayati, dan dikuasai untuk mendukung pengembangan profesi tersebut.

Capaian Pembelajaran pada Muatan Keterampilan Barista membekali peserta didik untuk menjadi barista profesional dengan muatan pembelajaran prosedur Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3), pengelolaan bahan baku, peralatan dan perlengkapan, pengelolaan area kerja, pelayanan pelanggan, dan pembuatan produk olahan kopi sehingga mereka siap bekerja atau berwirausaha.

Pada akhir Fase D, peserta didik mampu memahami dan menerapkan pengetahuan dan keterampilan berkaitan pembuatan produk olahan kopi manual brewing sederhana sesuai dengan prosedur operasional baku. Peserta didik juga mampu berkomunikasi dengan pelanggan barista sesuai dengan karakteristiknya.

CP Capaian Pembelajaran Muatan Keterampilan Barista Fase D setiap elemen adalah sebagai berikut:

ElemenCapaian Pembelajaran
Prosedur Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) Peserta didik mampu menerapkan penggunaan alat dan perlengkapan Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) barista.
Pengelolaan Bahan Baku Peserta didik mampu menerapkan pengolahan bahan baku pada kegiatan kerja barista dalam manual brewing sederhana.
Peralatan dan Perlengkapan Peserta didik mampu menerapkan pengelolaan peralatan dan perlengkapan manual brewing sederhana yang digunakan pada aktivitas barista serta melakukan kalibrasi masing-masing jenis peralatan dan perlengkapan kerja barista.
Pengelolaan Area Kerja Peserta didik mampu menerapkan pengelolaan area kerja barista berkaitan dengan kebersihan area kerja, penataan peralatan, dan perlengkapan.
Pelayanan Pelanggan Peserta didik mampu menerapkan komunikasi berkaitan dengan produk barista yang ada di tempat kerja serta memahami karakteristik pelanggan.
Pembuatan Produk Olahan Kopi Peserta didik mampu menerapkan pembuatan produk olahan kopi manual brewing sederhana sesuai dengan prosedur operasional baku.

Sumber: Keputusan Kepala BSKAP Kemedikbudristek No. 32/H/KR/2024