CP Prakarya Budidaya Fase D


Keputusan Kepala Badan Standar, Kurikulum, dan Asesmen Pendidikan Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Nomor 032/H/KR/2024 tentang Capaian Pembelajaran pada Pendidikan Anak Usia Dini, Jenjang Pendidikan Dasar, dan Jenjang Pendidikan Menengah pada Kurikulum Merdeka.

CP Prakarya Budidaya Fase D ini merupakan Capaian Pembelajaran terbaru yang mengacu pada Permendikbudristek No. 8 Tahun 2024 tentang Standar Isi.

Peserta didik mampu menghasilkan produk budidaya berdasarkan modifikasi bahan, alat, dan teknik sesuai potensi lingkungan/ kearifan lokal untuk mengembangkan jiwa wirausaha, serta memberikan penilaian produk budidaya berdasarkan fungsi/ nilai budaya/ nilai ekonomis secara lisan dan/atau tertulis.

CP (Capaian Pembelajaran) Prakarya Budidaya Fase D setiap elemen adalah sebagai berikut.

ElemenCapaian Pembelajaran
Observasi dan Eksplorasi
  • Peserta didik memahami aspek-aspek yang penting diobservasi dalam pengembangan produk budidaya dan mampu mengomunikasikan hasil observasi.
  • Peserta didik mampu mengeksplorasi produk budidaya dengan modifikasi bahan, alat, dan teknik sesuai potensi lingkungan/ kearifan lokal yang bernilai ekonomis dari berbagai sumber.
Desain/ Perencanaan
  • Peserta didik mampu menyusun rencana kegiatan budidaya dan menentukan kelayakan produksi yang bernilai ekonomis dengan modifikasi bahan, alat, teknik sesuai potensi lingkungan/ kearifan lokal.
Produksi
  • Peserta didik mampu menghasilkan produk budidaya yang aman secara bertanggung jawab berdasarkan potensi lingkungan/ kearifan lokal dengan modifikasi bahan, alat, dan teknik, serta ditampilkan dalam pengemasan yang menarik serta bernilai ekonomis.
Refleksi dan Evaluasi
  • Peserta didik mampu merefleksikan proses dan hasil observasi, eksplorasi, desain, dan produksi.
  • Peserta didik mampu mengapresiasi, menganalisis, dan menilai produk budidaya hasil sendiri atau orang lain, serta memberi alternatif saran perbaikan berdasarkan potensi lingkungan dan/atau kearifan lokal.

Sumber: Keputusan Kepala BSKAP Kemedikbudristek No. 32/H/KR/2024


Baca juga CP Terbaru versi Tahun 2024 lainnya: